Categories: NEWSPERISTIWA

Empat Rumah Warga di Seulimeum Ludes Dilalap Api

Analisaaceh.com, Jantho | Empat unit rumah warga di Gampong Capeung Dayah, Kecamatan Seulimeum, Aceh Besar ludes dilalap api pada Minggu (8/8/2021) pukul 12.15 WIB.

Rumah tersebut merupakan milik Darwis (40) beranggota lima keluarga, Jauhari (50) beranggota dua orang keluarga, M Husen (90) beranggota dua keluarga dan rumah milik Hamdiah (70).

Kalak BPBD Aceh Besar, Farhan AP mengatakan, petugas damkar Pos Seulimeum langsung bergerak ke lokasi dengan mengerahkan dua unit armada damkar dibantu dua unit armada Pos Induk Sibreh serta satu unit dari Pos Jantho.

Setiba di lokasi kejadian, petugas melihat api sudah membesar dan sudah menghabiskan seluruh bagian rumah yang berkontruksi kayu dan rumah kontruksi permanen yang berdekatan.

“Petugas pun langsung melakukan blokade api agar tidak merambat dan meluas ke bagian rumah warga lain,” kata Kalak.

Api berhasil dipadamkan pada pukul 13.53 WIB. Akibat kebakaran itu tiga unit rumah mengalami rusak dan satu rumah milik Hamdiah mengalami rusak ringan.

“Harta benda milik korban tak satupun berhasil diselamatkan, dan untuk penyebab kejadian sudah dalam penanganan pihak yang berwajib,” jelas Farhan.

“Kita juga sudah berkoordinasi dengan Dinsos Aceh Besar untuk penanganan bantuan panik kepada korban yang tertimpa musibah tersebut serta pemasangan tenda keluarga,” pungkasnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Pengurus RAPI Lokal Trumon Aceh Selatan Resmi Terbentuk

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Pengurus Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Wilayah 01.15 Aceh Aceh Selatan, Minggu…

18 jam ago

Pria di Aceh Timur Ditangkap karena Curi Motor Milik Calon Jemaah Haji

Analisaaceh.com, Idi Rayeuk | Seorang pria berinisial NA (60) di Kabupaten Aceh Timur, ditangkap polisi…

4 hari ago

Polisi Tangkap Tiga Terduga Pengedar Ganja di Abdya

Analisaaceh.com, Blangpidie | Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Aceh Barat Daya (Abdya) menangkap tiga pria…

4 hari ago

Gelar Perpisahan, SMAN 1 Lhokseumawe Pungut Biaya dari Siswa

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | SMAN 1 Lhokseumawe memungut biaya perpisahan kepada siswa. Pungutan ini dinilai memberatkan…

4 hari ago

Bea Cukai Amankan Rokok Ilegal Senilai Rp 6,3 Milyar di Aceh Tamiang

Analisaaceh.com, Langsa | Bea Cukai mengamankan rokok ilegal senilai Rp6,3 milyar di dua lokasi berbeda…

4 hari ago

Pencuri Puluhan AC Hotel Terbengkalai di Peunayong Ditangkap Polisi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Unit Reskrim Polsek Kuta Alam yang dibantu Unit Jatanras Satreskrim Polresta…

4 hari ago