Categories: ACEH SELATAN

PDI Perjuangan Aceh Selatan Serahkan APD dan Masker kepada Pemkab

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Aceh Selatan menyerahkan sejumlah Alat Pelindung Diri (APD) dan masker kepada Pemerintah Aceh Selatan. Penyerahan tersebut berlangsung di kediaman Bupati, Senin (29/6/2020).

Kegiatan itu dipimpin oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Aceh Selatan Alja Yusnadi, S.TP.,M.Si didampingi Sekretaris Zasrial, Bendahara Safrijal, S.Pdi dan Kepala BSPN Saunul Hardi S.Si.

Rombongan PDI Perjuangan diterima langsung oleh Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran dan didampingi oleh Ibu Ketua Penggerak PKK Khalida, S.Pd.

Dalam kesempatan tersebut, Alja menyampaikan, penyerahan APD merupakan bentuk kepedulian PDI Perjuangan terhadap penanggulangan Covid-19.

“DPP Partai menitipkan kepada DPC untuk mendistribusikan APD dan masker kepada Pemerintah Aceh Selatan, semoga dapat dipergunakan seperlunya,” ungkap politisi muda ini.

Sementara itu, Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran mengucapkan terimakasih kepada PDI Perjuangan yang telah memberikan perhatian kepada Pemerintah Aceh Selatan.

“Pemerintah Aceh Selatan mengucapkan terimakasih kepada PDI Perjuangan yang telah memberikan bantaun APD dan masker, nanti akan kita berikan kepada rumah sakit dan puskesmas” ungkap Tgk. Amran.

Bupati juga mengharapkan kepada PDI Perjuangan untuk dapat membantu Pemerintah Aceh Selatan dalam program lainnya.

“Kita mengharapkan kerjasama yang baik ini tidak berhenti sampai di disini, sebagai partai pengusung kita mengharapkan kontribusi PDI Perjuangan” lanjut Tgk. Amran.

Ketua Penggerak PKK juga menyampaikan terimakasih, karena petugas di lapangan sangat membutuhkan APD dan masker.

“APD dan masker juga sangat dibutuhkan oleh petugas kesehatan di lapangan, seperti petugas di perbatasan dan penyemprotan disinfektan, nanti juga akan kita distribusikan ke sana,” tutup Khalida.

Editor : Nafrizal
Rubrik : ACEH SELATAN
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Transaksi QRIS di Aceh Hampir Sentuh Rp2 Triliun Sepanjang 2025

Analisaaceh.com, Sabang | Nilai transaksi digital menggunakan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) di Provinsi…

5 jam ago

OJK Cabut Izin Usaha PT Sarana Aceh Ventura, Perusahaan Dilarang Beroperasi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi mencabut izin usaha PT Sarana Aceh…

6 jam ago

Tempo Digugat Rp200 Miliar, AJI Gelar Aksi Solidaritas

Analisaaceh.com, Jakarta | Aliansi Jurnalis Independen (AJI) bersama koalisi masyarakat sipil menggelar aksi solidaritas di…

1 hari ago

Dinsos Abdya Tingkatkan Peran Keluarga untuk Lansia & Disabilitas

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mengambil langkah strategis untuk…

2 hari ago

MTQ ke-37 Tingkat Provinsi Aceh di Pidie Jaya Dibuka

Analisaaceh.com, Pidie Jaya | Gubernur Aceh Muzakir Manaf (Mualem) membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur’an…

2 hari ago

Banjir Rendam Puluhan Rumah di Aceh Timur, Air Belum Surut

Analisaaceh.com, Aceh Timur | Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Aceh Timur sejak Sabtu malam…

2 hari ago