Polres Subulussalam Gelar Operasi Patuh Seulawah 2020 di Simpang Kiri

Analisaaceh.com, Subulussalam | Polres Kota Subulussalam menggelar razia Operasi Patuh Seulawah di depan kantor Mapolsek Simpang Kiri, Sabtu (25/7/2020).

Razia yang dimulai tanggal 23 Juli sampai 5 Agustus 2020 tersebut sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban lalu lintas.

Kapolres Subulussalam, AKBP Qori Wicaksono melalui Kasat Lantas AKP Wiet Dasmara mengatakan, razia yang digelar merupakan razia gabungan didampingi Polisi Militer. Pihaknya akan menertibkan pengendara yang tidak mematuhi aturan lalu lintas seperti pengendara yang tidak menggunakan helm, SIM serta yang tidak melengkapi surat kenderaan.

“Kita akan menertibkan setiap yang melanggar, baik pengendara yang menggunakan roda dua maupun roda empat,” katanya.

Dirinya berharap kepada masyarakat khususnya pengendara agar dapat mematuhi aturan berlalu lintas demi keamanan untuk dirinya sendiri.

“Ini untuk menjaga keselamatan pengendara, seperti pelindung kepala yang dapat mengurangi risiko apabila kecalakaan, dan terpenting jangan melawan arus lalu lintas demi menjaga keselamatan kita bersama,” pungkasnya. (Junaidi)

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Komentar
Artikulli paraprakKapolda Serahkan 2 Unit Rumah Untuk Warga Kurang Mampu di Aceh Tamiang
Artikulli tjetërTerkait Penerapan Sistem Kerja KPI di RSU Chik Ditiro Sigli, ini Penjelasannya