Segera Rilis, Berikut Bocoran Fitur Smartwatch Pertama Realme

Realme Watch Akan Hadir dengan Layar Sentuh Warna 1,4 Inci

Belum lama Ini, Realme rupanya sudah mengumumkan terkait mereka yang memiliki agenda acara di tanggal 25 Mei 2020 mendatang bertempat di Cina.

Realme bakalan mengumumkan 8 produk terbaru mereka, termasuk diantaranya Realme X50 Pro Player Edition. Disamping itu juga pada hari yang sama ada peluncuran juga di India.

Saat ini, pihak Realme kembali mengkonfrmasi terkait acara mereka yang sama di India, kabarnya akan meluncurkan realme Watch.

Realme Watch adalah jam tangan pintar yang merupakan produk pertama Realme dan sudah dipersiapkan cukup lama. Buktinya, ada beberapa bocoran tentang realme Watch yang muncul di internet.

Bersamaan dengan konfirmasi tanggal peluncuran nya di India, e-commerce Flipkart ternyata sudah memiliki microsite yang memperlihatkan beberapa fitur dari realme Watch ini.

Terdapat sebuah teaser yang menampilkan smartwatch yang akan hadir nantinya dengan segala keunggulan nya. Smartwatch tersebut tampak sangat mirip dengan OPPO Watch yang desainnya hampir sama seperti Apple Watch.

Dikabarkan realme Watch ini akan hadir dengan layar sentuh berwarna berukuran 1,4 inci. Realme Watch juga akan datang dengan Classic Starp, namun juga terdapat model lainnya, yaitu Fashion Strap, yang mungkin akan tersedia dalam beberapa varian warna.

Terkait dengan fitur nya sendiri, realme watch akan dibekali dengan 24/7 Health Tracking. Selain itu terdapat juga fitur yang berfungsi sebagai monitor denyut jantung secara real-time serta sensor SpO2 yang fungsinya untuk memantau kadar oksigen di dalam darah.

Layaknya smartwatch pada umumnya, Realme Watch juga dibekali dengan fitur notifikasi pintar. Kemudian bagi pengguna yang hobi berolahraga, Smartwatch ini telah dilengkapi adanya 14 mode pilihan olahraga yang beragam, baik itu sepak bola, bersepeda, yoga, treadmill, fitness dan lain sebagainya.

Selain itu, realme Watch juga memiliki fitur untuk mengontrol musik serta kamera. Pengguna diberikan kemudahan agar dapat menghubungkan realme Watch dengan smartphone lewat aplikasi realme Link.

Sayangnya, Untuk kamu yang penasaran terkait harganya berapa, baik dari pihak realme sendiri maupun Flipkart serta toko online resmi milik realme masih belum mengungkapkan bocoran nya.

Untuk itu, kita tunggu saja informasi lebih lanjut mengenai realme Watch yang bakalan dikabarkan pada tanggal 25 Mei mendatang.

Editor : Nafrizal
Rubrik : TEKNOLOGI
Komentar
Artikulli paraprak5 Ponsel Terbaru dengan Harga di Bawah 2 Juta
Artikulli tjetërCara Menggunakan Fitur Premium Google Meet Secara Gratis