TP PKK Banda Aceh Keliling Kota Imbau Warga Cegah Covid-19

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Tim Penggerak PKK (TP PKK) Banda Aceh berkeliling kota mengimbau masyarakat mematuhi seruan Forkopimda untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19). Kegiatan ini mulai start dari Pendopo Wali Kota, Sabtu (21/3/2020).

Menggunakan bus milik PKK, organisasi yang dipimpin Hj Nurmiaty AR ini berkeliling membawa pengeras suara mengimbau dan memberikan informasi terkait pola hidup sehat dan bersih kepada warga ‘Kota Gemilang’.

Tidak hanya berkeliling, pengurus PKK Kota Banda Aceh ini turun di sejumlah lokasi dan memperlihatkan spanduk bertuliskan “Mari bersama TP PKK Kota Banda Aceh mendukung pencegahan virus Covid-19…Bersama kita bisa”.

Kegiatan ini dimulai bakda shalat Ashar dan selesai sebelum azan Magrib.

“Kita mulai start dari pendopo, terus menuju ke depan Kantor Gubernur, ke Jalan P Nyak Makam, Ulee Lheue juga. kemudian juga ke Blang Padang hingga Pasar Aceh. Kita ingin mengajak semua warga agar lebih waspada dan menginformasikan cara-cara pencegahan,” ujar Hj Nurmiaty AR ketika dimintai keterangannya.

Katanya, sosialisasi perlu terus dilakukan untuk mengingatkan masyarakat agar selalu waspada.

“Kami pikir sosialisasi perlu kita lakukan terus menerus. Kita juga kembali sampaikan protokol pencegahan seperti imbauan pemerintah,” kata istri Wali Kota Aminullah Usman ini.

Para anggota pengurus PKK ini juga mengajak seluruh warga menjalankan arahan social distancing dengan mengurangi aktifitas diluar rumah.

Lewat pengeras suara, Ibu-ibu PKK ini kemudian mengajak warga kota tetap tenang sembari terus meningkatkan kewaspadaan. Jika ada masalah dengan kesehatan, diminta segera mendatangi fasilitas kesehatan.[]

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Tanah Longsor dan Pohon Tumbang di Aceh Selatan Tutup Akses Jalan

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Hujan deras yang melanda Aceh Selatan sejak kemarin menyebabkan tanah longsor dan…

6 jam ago

Ratusan Calon PPK Pilkada Kota Banda Aceh 2024 Ikuti Ujian Tulis CAT

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ratusan peseta calon panitia pemilihan kecamatan (PPK) Pilkada 2024 mengikuti tes…

7 jam ago

Ekonomi Aceh Tahun 2024 Mengalami Pertumbuhan 4,82 Persen

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Berdasarkan data Badan Pusat Statistik Aceh, Ekonomi Aceh triwulan I Tahun…

7 jam ago

Daftar Sebagai Bacalon Bupati, Ketua NasDem: Safaruddin Anak Muda yang Mampu Berikan Perubahan Nyata untuk Abdya

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dr Safaruddin, S.Sos MSP, resmi mendaftar ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai…

7 jam ago

242 Peserta Calon PPK Kota Langsa Ikuti Tes CAT

Analisaaceh.com, Langsa | Sebanyak 242 warga Kota Langsa mengikuti ujian Computer Assisted Test (CAT) untuk…

7 jam ago

Kecelakaan Beruntun di Kota Langsa, Seorang Bayi Meninggal Dunia

Analisaaceh.com, Langsa | Kecalakan beruntut melibatkan empat unit mobil terjadi di Jalan Medan - Banda…

9 jam ago