Ulama kharismatik, Abu H. Usman Ali atau yang dikenal sebagai Abu Kuta Krueng, foto: ist
Analisaaceh.com, Pidie Jaya | Innalillahi wa innailaihi raji’un, Aceh kembali berduka atas wafatnya seorang ulama kharismatik, Abu H. Usman Ali atau yang dikenal sebagai Abu Kuta Krueng.
Beliau meninggal dunia pada Kamis (13/2/2025) pagi sekitar pukul 04.30 WIB di Rumah Sakit Umum dr. Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh.
Kabar duka ini telah menyebar luas di berbagai grup WhatsApp dan media sosial, mengundang ungkapan belasungkawa dari berbagai kalangan.
Abu Kuta Krueng dikenal sebagai pemimpin Dayah Darul Munawwarah di Ulee Glee, Kuta Krueng, Pidie Jaya.
Semasa hidupnya, Abu Kuta Krueng dikenal sebagai sosok ulama yang teguh dalam menyebarkan ilmu agama dan membimbing umat menuju jalan kebaikan.
Kepergian beliau meninggalkan duka mendalam bagi umat Islam di Aceh, terutama bagi para santri dan masyarakat Aceh.
Semoga Allah SWT menerima segala amal ibadahnya dan menempatkannya di tempat terbaik di sisi-Nya.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Razia gabungan yang digelar Polresta Banda Aceh di Simpang Lamgugob, Kecamatan…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Aceh mengimbau masyarakat,…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Seorang siswa sekolah dasar (SD) bernama Gibran Al Khalifi Suliskia (11) ditemukan…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Nur Asyura bayi berusia tiga bulan warga Gampong Pante Rakyat, Kecamatan Babahrot,…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat serta kriminalitas yang terjadi…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Satuan Tugas Operasi Premanisme Polda Aceh yang dipimpin Kompol Parmohonan Harahap,…
Komentar