Categories: NEWS

Angka Perceraian di Langsa Meningkat Tahun 2023, Banyak Istri Gugat Suami

Analisaaceh.com, Langsa | Angka perceraian di Kota Langsa meningkat pada tahun 2023. Tercatat sebanyak 325 kasus ditangani Mahkamah Syariah kota setempat dengan perkara gugatan cerai terhadap suami paling banyak akibat faktor ekonomi.

Juru Bicara (Jubir) Humas Mahkamah Syariah (MS) Langsa, Ibnu Rusdi, Lc, MH, menyebutkan angka perceraian pada tahun 2022 sebanyak 326 kasus, dengan rincian 75 kasus gugat talak dan 251 kasus gugat cerai.

“Sedangkan 2023 jumlah gugat talak sebanyak 75 kasus dan gugat cerai mencapai 260 kasus, angka ini meningkat 9 kasus dari tahun sebelumnya,” kata Ibnu, saat ditemui Analisaaceh.com, Senin (15/1/2024).

Ibnu menjelaskan, bahwa cerai gugat adalah kasus yang diajukan oleh pihak perempuan, artinya sang istri menggugat suaminya. Sementara gugat talak adalah sebaliknya yakni suami menceraikan isterinya.

“2023 ada beberapa kasus yang berhasil di mediasi, yang jumlah mencapai tidak lebih dari 10 kasus,” jelas Ibnu.

Sementara itu, Ibnu juga menerangkan untuk faktor tertinggi penyebab utama dalam kasus perceraian yang terjadi di Kota Langsa adalah permasalahan ekonomi, perselingkuhan, narkoba dan yang lainnya.

“Paling tinggi penyebabnya masalah ekonomi, kemudian ada juga permasalahan narkoba dan perselingkuhan yang terjadi akibat penggunaan media sosial, namun yang paling tinggi adalah ekonomi,” ujar Ibnu Rusdi.

Chairul

Komentar

Recent Posts

Imigrasi Banda Aceh Deportasi WN Bangladesh Usai Jalani Hukuman

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banda Aceh melaksanakan tindakan administratif keimigrasian…

10 jam ago

Tengku Syamsul Qamar Jabat Ketua Baitul Mal Abdya Gantikan Zulbaili

Analisaaceh.com, Blangpidie | Tengku Syamsul Qamar resmi menjabat sebagai Ketua Baitul Mal Kabupaten Aceh Barat…

13 jam ago

Panwaslihcam Aceh Selatan Adukan Hak Tertunda ke DPRK

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Perwakilan Panwaslihcam Pilkada Serentak 2024 melakukan pertemuan dengan Ketua Komisi I DPRK…

13 jam ago

Setelah Empat Tahun Buron, Dosen Terpidana Kasus Kekerasan Anak Ditangkap di Jepara

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Kejaksaan Tinggi (Kejati) Aceh menangkap terpidana kasus kekerasan fisik dalam lingkup…

14 jam ago

Kapolres Abdya Minta Agen Travel Tingkatkan Keamanan dan Pelayanan demi Keselamatan Penumpang

Analisaaceh.com, Blangpidie | Kapolres Aceh Barat Daya (Abdya) AKBP Agus Sulistianto mengeluarkan serangkaian himbauan kepada…

14 jam ago

Miliki Sabu, Residivis Narkoba Ditangkap Polisi di Aceh Selatan

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Aceh Selatan menangkap seorang pria berinisial AJ…

14 jam ago