Categories: NEWS

Bea Cukai Langsa Terima Pelimpahan Rokok Ilegal Senilai Rp2,2 Miliar

Analisaaaceh.com, Langsa | Bea Cukai Langsa menerima pelimpahan rokok ilegal sebanyak 939.400 batang dengan nilai Rp2,2 miliar lebih yang diamankan oleh Polres Langsa di sebuah gudang di Gampong Simpang Lhee Kecamatan Langsa Barat, Jum’at (19/1/2024).

Kepala Bea Cukai Langsa, Sulaiman mengatakan, rokok ilegal itu sebelumnya diamankan oleh Kepolisian Polres Langsa pada Rabu (17/1) lalu sekitar pukul 03.00 WIB, bersama seorang pelaku berinisial MYS.

“Pelaku dari kegiatan ilegal ini adalah seorang pedagang yang memakai gudang, dan kini telah diamankan untuk proses pemeriksaan lebih lanjut,” kata Sulaiman dalam konferensi pers di kantor Bea Cukai Langsa.

Sulaiman menjelaskan, kronologis penangkapan berawal dari informasi yang diperoleh Satreskrim Polres Langsa, tentang pengiriman rokok ilegal menggunakan mobil box menuju gudang di Kota Langsa.

“Meskipun tidak menemukan kendaraan mobil box yang mengangkut rokok ilegal, namun petugas berhasil menemukan gudang yang menimbun sebanyak 93 karton dan 47 slop rokok tanpa dilewati pita cukai, serta satu unit sepeda motor (sepmor) jenis Honda Megapro bernopol BL 4493 ZF,” jelasnya.

“Rokok ilegal yang diamankan yakni merk H1 Mild Gold dan Luffman, dengan perkiraan nilai barang sebesar Rp2.235.772.000.00 dan perkiraan kerugian negara sekitar Rp1.476.379.828.00,” pungkas Sulaiman.

Chairul

Komentar

Recent Posts

Dari Dapur ke Digital, Usaha Kreatif Bisnis Puding Buah Ibu Rumah Tangga di Lhokseumawe

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Di tengah meningkatnya tren bisnis rumahan, Wahyunisa Alsera, ibu rumah tangga asal…

5 jam ago

Tiga Pria Aceh Selatan Curi Motor, Warga Bakar Mobil Pelaku

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Tiga pria berinisial H (43), AF (32), dan MSR (25) ditangkap oleh…

7 jam ago

Dinkes Pidie Tingkatkan Cakupan Imunisasi PD3I di Padang Tiji

Analisaaceh.com, Sigli | Imunisasi memainkan peran vital dalam melindungi bayi dan anak-anak dari berbagai penyakit…

12 jam ago

Upaya Dinkes Pidie Tingkatkan Cakupan Imunisasi Rutin di Mutiara Barat

Analisaaceh.com, Sigli | Imunisasi pada anak-anak adalah langkah penting yang diambil oleh pemerintah melalui Kementerian…

12 jam ago

KKP Hentikan Operasional Kapal Keruk Pasir di Bengkulu

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Polisi Khusus Kelautan PSDKP Lampulo menghentikan sementara operasional kapal keruk pasir…

14 jam ago

KIP Aceh Jelaskan Alasan Panelis Debat Belum Dipublikasi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh, Agusni, menyatakan bahwa tim panelis…

14 jam ago