Boat nelayan terbakar di kolam Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI), Gampong Sawang Ba'u, Kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Selatan pada Rabu (1/6/2022).
Analisaaceh.com, Tapaktuan | Satu unit Kapal Motor (KM) Arya Purnama terbakar di kolam Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI), Gampong Sawang Ba’u, Kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Selatan pada Rabu (1/6/2022) pagi.
Pusdalop PB BPBD Aceh Selatan, Agusriadi mengatakan, peristiwa itu diperkirakan terjadi sekitar pukul 9.00 WIB. Saat itu awak kapal ingin menghidupkan mesin, tiba-tiba mesin boat meledak saat hendak dioperasikan.
Ia juga menjelaskan, bahwa dua awak nelayan di dalam boat menjadi korban kecelakaan dalam kejadian tersebut.
“Satu mengalami luka bakar atas nama Samsul (36) Warga Gampong Sawang dan satunya lagi meninggal dunia atas nama Iqbal Nopiandi (28) warga Gampong Ujung Padang,” ujar Agusriadi.
Ia juga menyebutkan, pihaknya mengerahkan dua unit damkar ke lokasi kejadian untuk upaya pemadaman.
“Dua unit damkar sudah kita kerahkan ke tempat kejadian untuk melakukan pemadaman. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 14.00 WIB,” jelasnya.
“Setelah selesai dilakukan pemadaman dan evakuasi, korban bernama Samsul yang mengalami luka sudah dibawa kerumah sakit untuk penanganan medis, sedangkan korban bernama Iqbal yang meninggal dunia sudah dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan,” pungkasnya.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Aceh, Akkar Arafat, menegaskan kondisi Gubernur…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Aceh, H Azhari menyampaikan…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Gubernur Aceh, Muzakkir Manaf atau Muallem, dikabarkan sedang menjalani perawatan medis…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Bupati Aceh Barat Daya (Abdya), Dr Safaruddin meresmikan rumah singgah "Sigupai…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Komisi V DPR Aceh, Rijaluddin, menegaskan komitmennya dalam memperjuangkan perlindungan…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Memperingati Hari Buruh Internasional (May Day), Aliansi Buruh Aceh menggelar aksi…
Komentar