Categories: BANDA ACEHNEWS

Dispar Kota Banda Aceh Kembali Ajak Masyarakat Voting Museum Tsunami di API 2020

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dinas Pariwisata Kota Banda Aceh kembali mengajak masyarakat untuk menvoting Museum Tsunami Kota Banda Aceh di  Anugerah Pesona Indonesia (API) tahun 2020.

Seperti diberitakan sebelumnya, Museum Tsunami Kota Banda Aceh berhasil memasuki nominasi Destinasi Wisata Unik Terpopuler API 2020 yang digelar Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

Acara tahunan yang sudah memasuki tahun kelima ini menggunakan tiga saluran voting yaitu melalui SMS, instagram dan youtube.

“Ayo kita dukung Museum Tsunami Kota Banda Aceh terpilih sebagai destinasi wisata unik di ajang API Award tahun 2020 dengan voting lewat saluran yang sudah disediakan,” ajak Iskandar, S.Sos, M.Si, Kamis (27/8/20).

Sementara itu, Kepala Bidang Promosi Pemasaran dan Pengembangan Sumberdaya Pariwisata Triansyah Putra SE, MM menyebutkan proses voting ini berlangsung sejak tanggal bulan Agustus-Desember 2020.

Lebih lanjut ia jelaskan, bagi masyarakat yang ingin menvoting via SMS bisa dengan mengetik API (spasi) 16G lalu dikirim SMS ke 99386. Kemudian via Instagram dapat mengikuti akun @APIaward lalu klik tombol like pada gambar di kategori Destinasi Unik Terpopuler.

Sementara via youtube dapat dilakukan dengan cara subscribe channel @APIaward dan menonton Video Kategori Destinasi Unik Terpopuler.

“Ayo rakan sama-sama kita beri dukungan agar Museum Tsunami menang di API 2020,” kata pria yang akrab disapa Boytris ini.

Ia mengaku, saat ini berbagai upaya telah dilakukan pihaknya untuk mempromosikan Museum Tsunami Kota Banda Aceh agar terpilih di ajang API Award kali ini seperti, rutin mempromosi melalui sosial media lewat video dan poster.

Untuk memenangkan kategori tersebut, Museum Tsunami Kota Banda Aceh harus bersaing dengan sejumlah destinasi unik lainnya.

Pesaingnya di kategeori unik terdapat Aek Natonang Samosir, Batu Tompak Tiga Anambas, Danau Dua Rasa Berau, Danau Gedang Bengkulu, Dusun Sri Pengantin Musi Rawas, Jajang Saribu Bukit Tinggi, Pasir Putih Aikima Jayawijaya, Sungai Tambosari Kolaka, dan Waterblow Penin Sula Bali.(Ah/Hz)

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Presiden Prabowo dan Pemerintah Aceh Diminta Awasi Pemulihan Hak Korban HAM

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemulihan hak-hak korban pelanggaran hak asasi manusia berat (PHB) di Aceh…

6 jam ago

UMKM Expo Abdya 2025, Ajang Lestarikan Seni dan Budaya Lokal

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

6 jam ago

Aceh Catat Investasi Rp4,16 Triliun pada Triwulan III 2025

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu…

6 jam ago

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

3 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

3 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

3 hari ago