Categories: NEWS

Gagahi Adik Ipar, Seorang Pria di Langsa Dilaporkan ke Polisi

Analisaaceh.com, Langsa | Seorang pria berinisial A (20), warga di salah satu kecamatan di Kota Langsa, dilaporkan ke polisi atas dugaan tindak pidana pemerkosaan dan pelecehan seksual terhadap adik iparnya yang masih di bawah umur.

Menurut informasi yang dihimpun oleh Analisaaceh.com, pelaku yang baru tiga bulan menikah dengan kakak kandung korban diduga melakukan tindak pidana tersebut sekitar seminggu yang lalu. Saat ini, pihak desa telah melaporkan terduga pelaku kepada polisi.

Sementara itu Kasatreskrim Polres Langsa, AKP Sumasdiono, membenarkan adanya kasus tersebut dan menyatakan bahwa tersangka sudah diamankan di Mapolres Langsa.

“Benar,” kata singkat saat dikonfirmasi oleh Analisaaceh.com melalui pesan WhatsApp, Sabtu (10/8) malam.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana Langsa, Amrawati, didampingi Kepala UPTD PPA Langsa, Putri Nahrisah, mengungkapkan bahwa pihaknya telah menerima rujukan dari Polres Langsa dan Dokter Forensik RSUD Langsa terkait dugaan pemerkosaan terhadap anak di bawah umur.

“Benar, kami menerima rujukan dari Polres Langsa dan Dokter Forensik RSUD Langsa tentang adanya dugaan pemerkosaan yang dilakukan oleh abang ipar atau suami kakak kandung korban terhadap anak di bawah umur,” kata Amrawati, Minggu (11/8/2024).

Dia melanjutkan, laporan tersebut masuk pada Jumat, 9 Agustus 2024, dan kami segera menindaklanjutinya dengan langkah-langkah yang tepat dan komprehensif.

“Saat ini, korban sedang dalam pengawasan dan penanganan oleh petugas kami,” pungkasnya.

Chairul

Komentar

Recent Posts

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

10 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

14 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

15 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

15 jam ago

96 dan 52 TPS di Aceh Berpotensi Intimidasi dan Kekerasan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…

17 jam ago

MPU Aceh Perbolehkan Pilih Kotak Suara Kosong

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…

17 jam ago