Analisaaceh.com, Banda Aceh | Liga 1 dan Liga 2 Indonesia resmi diliburkan. PT LIB mengambil kebijakan ini sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona.
Meski Liga libur, Pelatih Persiraja Banda Aceh, Hendri Susilo tetap memberikan program latihan bagi pemainnya untuk menjaga staminan dan kebugaran.
Melihat kondisi ini, Wali Kota Banda Aceh yang juga Pembina Persiraja meminta seluruh pemain, pelatih dan official dapat menjaga diri dari kemungkinan terpapar virus Covid-19.
Aminullah meminta seluruh pemain dapat mengikuti imbauan pemerintah terkait poin-poin pencegahan.
“Misalnya setelah latihan pemain segera pulang ke rumah atau mess yang telah disediakan. Hindari interaksi dengan banyak orang untuk sementara ini,” pinta Aminullah, Sabtu (21/3/2020) di Banda Aceh.
“Batasi kontak pemain dengan fans juga menjadi salah-satu upaya pencegahan yang baik,” lanjut Aminullah.
Kata Aminullah, Persiraja harus mampu belajar dari pengalaman sejumlah klub-klub Eropa, dimana beberapa pemain mereka dinyatakan positif corona, seperti Rugani dan Blase Matuidi di Juventus.
“Tentu kita harus bisa belajar dari kegagalan klub-klub tersebut. Kita harus bisa jaga diri. Patuhilah imbauan dan seruan yang dikeluarkan Pemerintah,” lanjut Aminullah.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Zulfadli, secara resmi melantik dan…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Barat Daya (Abdya) pada…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…
Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…
Komentar