Analisaaceh.com, Tapaktuan | Ikatan Pelajar Mahasiswa Kedai Runding (Ipelmaker) Kecamatan Kluet Selatan, Aceh Selatan menggelar buka puasa bersama sekaligus santunan anak yatim/yatimah di Gampong Kedai Runding pada Sabtu (9/5/2021).
Program tahunan tersebut sebagai wadah pembentukan karakter sosial yang dibingkai dalam kegiatan silaturahmi dengan para alumni dan tokoh masyarakat sekaligus menyantuni anak yatim di gampong setempat.
Ketua Ipelmaker, Reza Irfandi dalam sambutannya mengatakan, terselenggaranya kegiatan itu berkat kerjasama semua pihak serta sumbangsih yang diberikan oleh keluarga besar Ipelmaker dan donatur yang bersifat tidak mengikat lainnya.
“Kegiatan santunan anak yatim ini sudah dipersiapkan sejak 20 Maret 2021 dan dapat berjalan dengan baik sesuai rencana dengan total jumlah anak yatim yang tersumbangi berjumlah 27 orang sesuai data anak yatim Gampong Kedai Runding,” kata Reza.
“Semoga dengan sedikit kemudahan rezeki ini dapat membawakan manfaat bagi mereka dan keberkahan bagi kita semua,” sambungnya.
Salah satu alumni Ipelmaker, Firman Sadatul, ST berharap agar agenda tersebut terus berlanjut dan bisa mencerahkan serta dapat membentuk moralitas anak bangsa dimasa yang akan datang.
“Kita berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut serta ditingkatkan dengan kegiatan-kegiatan positif lainnya,” harapnya.
Sementara itu Keucik Gampong Kedai Runding Dasril Z mengaku sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurutnya, selama ini Ipelmaker telah banyak menggelar program-program untuk Gampong yang patut di apresiasi, salah satunya santunan.
“Kita tidak melihat apa yang kalian ucapkan, tapi kita menilai dari perbuatan melalui program-program yang dijalankan, dan selama ini patut di apresiasi,” kata Keuchik.
“Kita berharap kegiatan itu dapat terus berlanjut dengan kegiatan-kegiatan yang lebih besar lainnya sehingga dapat memberikan perubahan besar dari Desa,” pungkasnya.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) resmi membentuk susunan keanggotaan alat kelengkapan…
Analisaaceh.com, Meuredue | Penyidik Subdit Tipidter Ditreskrimsus Polda Aceh menyerahkan dua tersangka kasus illegal logging…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur nomor urut 01, Bustami Hamzah…
Analisaaceh.com, Suka Makmue | Satreskrim Polres Nagan Raya menangkap MS (53), terduga pelaku penembakan warga…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Atlit tunggal putri SMPN 1 Lhokseumawe akan menantang atlit SMPN 1 Arun…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Zulfadli, secara resmi melantik dan…
Komentar