Categories: NASIONALSOSIAL

Kapolres Pelabuhan Belawan Kunjungi Balita Penderita Sindrom Nefrotik

Medan. Analisaaceh.com — Dalam rangka HUT Bhayangkara ke 73 Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan mengunjungi rumah (SYDW) Balita (2,3) yang mengalami penyakit gangguan atau kelainan pada ginjal warga Blok B, Lingkungan IX, Kelurahan Belawan Sicanang, Kecamatan Medan Belawan sabtu (6/7/2019).

Anak kedua dari pasangan Supriadi (28) yang sehari-hari bekerja sebagai nelayan, dan Sheren Suzanah (22) ibu rumah tangga, Diketahui balita yang berjenis laki-laki tersebut sudah 6 bulan merasakan sakit yang dideritanya. 

Setelah sempat viral di Media sosial, Kapolres Pelabuhan Belawan didamping Wakapolres Kompol Taryono Raharja beserta jajaran Polres Pelabuhan Belawan, mengunjungi kerumah orangtuanya. Dengan memberikan bantuan pengobatan gratis ke RS Rasyida Jln DI Panjaitan, Kecamatan Medan Petisah khusus ginjal.

“Hari ini Polres Pelabuhan Belawan, melakukan bhakti sosial dalam rangka ulang tahun Kepolisian, dengan mengunjungi rumah Supriadi memberikan rujukan untuk mendapatkan pengobatan gratis rumah sakit khusus ginjal, dikarenakan balita tersebut tidak memiliki BPJS gratis,” tuturnya.

Ia juga tidak lupa tetap mendoakan balita ini agar cepat diberikan kesembuhan oleh Allah SWT. 

“Mari sama-sama kita mendoakannya, cepat diberikan kesembuhan.Agar dapat kembali seperti dulu, Amin, ” ucap AKBP Ikhwan.(A/Fj)

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Presiden Prabowo dan Pemerintah Aceh Diminta Awasi Pemulihan Hak Korban HAM

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemulihan hak-hak korban pelanggaran hak asasi manusia berat (PHB) di Aceh…

9 jam ago

UMKM Expo Abdya 2025, Ajang Lestarikan Seni dan Budaya Lokal

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

9 jam ago

Aceh Catat Investasi Rp4,16 Triliun pada Triwulan III 2025

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu…

9 jam ago

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

3 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

3 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

3 hari ago