Kasus Covid-19 Meningkat, Anggota DPRK Pijay Sorot Kinerja Gugus Tugas

Analisaaceh.com, Meureudu | Anggota DPRK Pidie Jaya T. Zikri, S. Sos menyorot dan mempertanyakan kinerja Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan (GTPP) Kabupaten setempat. Hal ini terkait meningkatnya kasus Covid-19 di Pidie Jaya dalam sepekan terakhir.

“Kita mempertanyakan kinerja Gugus Tugas dalam melakukan pencegahan dan penanganan Covid-19, sebab penambahan kasus terkonfirmasi Positif Covid-19 di Pijay sangat signifikan,” ujarnya pada Rabu (16/9/2020).

Berdasarkan data GTPP, Pidie Jaya tercatat memiliki 26 kasus Corona per Selasa (15/9). Data ini meningkat sejak kasus perdana ditemukan di Pidie Jaya pada 17 Agustus lalu.

Menurut Zikri, yang dikhawatirkan dari penyebaran Covid-19 di Pijay yaitu sudah adanya klaster – klaster baru, seperti salah satu dokter RSU Pijay dan perawat serta sekolah, sehingga pelayanan kesehatan di Puskemas dan lembaga pendidikan ditutup selama 14 hari.

Bahkan yang paling memprihatinkan, sambung Zikri, kurang terbukannya Gugus Tugas dalam memberikan informasi ke publik, sehingga memunculkan opini liar di masyarakat.

“Selama ini Gugus Tugas Pijay sangat tertutup terkait informasi data terdampak dan pasien terkonfirmasi positif. Kita mengharapkan GTPP Covid-19 Pijay untuk lebih terbuka dalam mengelola data informasi, sehingga masyarakat dapat mendapatkan informasi yang pasti terkait keberadaan pasien positif Corona,” katanya.

Selain itu dirinya berharap kepada Gugus Tugas untuk dapat meningkatkan kinerja dan merubah manajemen kerja sehingga Gugus Tugas fokus pada pencegahan, penanganan serta pengelolaan data yang lebih terbuka.

“Kita berharap Gugus Tugas memperbaiki kinerjanya dan menjadikan Peraturan Bupati (Perbup) sebagai landasan kerja untuk melaksanakan tugas yang maksimal dalam memutus mata rantai penularan Covid-19 ini,” harapnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : Info Corona
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Presiden Prabowo dan Pemerintah Aceh Diminta Awasi Pemulihan Hak Korban HAM

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemulihan hak-hak korban pelanggaran hak asasi manusia berat (PHB) di Aceh…

5 jam ago

UMKM Expo Abdya 2025, Ajang Lestarikan Seni dan Budaya Lokal

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

5 jam ago

Aceh Catat Investasi Rp4,16 Triliun pada Triwulan III 2025

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu…

5 jam ago

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

2 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

3 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

3 hari ago