Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) akan mengeluarkan Peraturan Bupati (Perbup) tentang Tata Naskah Gampong tahun 2024.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Bagian (Kabag) Pemerintahan Setdakab Abdya, Delvhan Arianto dalam acara Pelatihan Tata Naskah Aparatur gampong Kecamatan Setia yang berlangsung di Aula Balai Pertanian Kecamatan Setempat pada Kamis (28/12/2022).
“InsyaAllah tahun 2024 kita akan menerbitkan Perbup tentang Tata Naskah Gampong,” ungkap Delvhan Arianto.
Delvhan menyebutkan, rencananya Perbup tersebut akan diterbitkan tahun 2023 ini, namun karena sesuatu dan lain hal maka Perbup Tata Naskah Gampong dipastikan kelar di tahun 2024 nanti.
“Kalau Perbupnya sudah keluar, kita akan melakukan sosialisasi ke Pemerintah Gampong sehingga kita harapkan terkait Tata Naskah Gampong dalam Kabupaten Abdya akan seragam,” ujarnya.
Sementara itu, Sekretaris Kecamatan (Sekcam Setia), Syamsul Hidayat menyambut baik atas terlaksananya pelatihan Tata Naskah untuk aparatur gampong Se-Kecamatan Setia.
Menurutnya, pelatihan ini merupakan terobosan yang inovatif, walaupun Perbup Tata Naskah Gampong belum ada, tapi para Keuchik Se- Kecamatan Setia sudah menganggarkan dalam APBG tahun 2023.
“Walaupun Perbup tentang Tata Naskah Gampong ini belum ada, tapi pelatihan ini pantas kita berikan apresiasi. Semoga pelatihan ini menjadi pendorong agar Perbup tersebut cepat terbit,” sebut Syamsul Hidayat yang akrab disapa SHY.
Sehari sebelumnya, pada Rabu (27/12) pelatihan tersebut juga menghadirkan pemateri dari bagian Organisasi dan kepegawaian (Orpeg) Setdakab Abdya, Rifyal.
Dalam kegiatan pelatihan tersebut diikuti oleh peserta dari semua gampong dalam kecamatan Setia yang terdiri dari Sekdes, Kaur Keuangan, Kaur Tata Usaha dan Umum (Operator Gampong) serta Kaur Perencanaan. (Ahlul)
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) resmi membentuk susunan keanggotaan alat kelengkapan…
Analisaaceh.com, Meuredue | Penyidik Subdit Tipidter Ditreskrimsus Polda Aceh menyerahkan dua tersangka kasus illegal logging…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur nomor urut 01, Bustami Hamzah…
Analisaaceh.com, Suka Makmue | Satreskrim Polres Nagan Raya menangkap MS (53), terduga pelaku penembakan warga…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Atlit tunggal putri SMPN 1 Lhokseumawe akan menantang atlit SMPN 1 Arun…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Zulfadli, secara resmi melantik dan…
Komentar