Categories: NEWS

Seorang PNS Takengon Meninggal Dunia Mendadak Saat Mengemudi di Aceh Utara

Analisaaceh.com, Lhoksukon | Seorang pria berstatus PNS yang berkantor di BKPH Takengon, Sukri Fitrawandi (46 tahun) dilaporkan meninggal dunia mendadak saat mengemudi. Korban diketahui meninggal dunia saat melintas di kawasan Nisam, Aceh Utara.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto melalui Kapolsek Nisam IPTU Safrudin mengatakan peristiwa naas tersebut menimpa korban saat ingin kembali ke Takengon, Aceh Tengah siang ini, Selasa (16/6/20) sekira pukul 12:30 WIB.

“Korban mengendarai minibus Toyota Innova BL 1873 JT melintas dari jalan elak Lhokseumawe hendak pulang ke Takengon. Tepatnya tiba di Gampong Cot Untong Nisam, mobil yang awalnya melaju cepat, tiba-tiba melambat dan berhenti” kata Safrudin melalui siaran persnya.

Bersama korban juga ada seorang teman wanita, Nila (44) yang merupakan tenaga kontrak di BPKH II Bener Meriah.

Berdasarkan keterangan saksi (Nila), kata Kapolsek, mengetahui korban ambruk tiba-tiba saksi langsung keluar dari mobil dan meminta pertolongan kepada warga.

“Warga mendapati korban sudah tidak berdaya di kursi setir dab langsung digeser ke kursi sebelahnya oleh warga. Warga setempat lalu membawa mobil beserta korban ke Puskesmas Nisam” ujar Kapolsek.

Setiba di Puskesmas Nisam, imbuh Iptu Safrudin, korban ditangani petugas medis dengan standar penanganan Covid-19.

“Tiba di puskesmas dipastikan korban telah meninggal dunia” kata Kapolsek.

Hingga berita ini ditulis, Kapolsek menyebut jenazah masih berada di Puskesmas Nisam sambil menunggu tim khusus Covid-19 dari rumah sakit cut Meutia.

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Transaksi QRIS di Aceh Hampir Sentuh Rp2 Triliun Sepanjang 2025

Analisaaceh.com, Sabang | Nilai transaksi digital menggunakan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) di Provinsi…

2 jam ago

OJK Cabut Izin Usaha PT Sarana Aceh Ventura, Perusahaan Dilarang Beroperasi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi mencabut izin usaha PT Sarana Aceh…

3 jam ago

Tempo Digugat Rp200 Miliar, AJI Gelar Aksi Solidaritas

Analisaaceh.com, Jakarta | Aliansi Jurnalis Independen (AJI) bersama koalisi masyarakat sipil menggelar aksi solidaritas di…

1 hari ago

Dinsos Abdya Tingkatkan Peran Keluarga untuk Lansia & Disabilitas

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mengambil langkah strategis untuk…

1 hari ago

MTQ ke-37 Tingkat Provinsi Aceh di Pidie Jaya Dibuka

Analisaaceh.com, Pidie Jaya | Gubernur Aceh Muzakir Manaf (Mualem) membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur’an…

2 hari ago

Banjir Rendam Puluhan Rumah di Aceh Timur, Air Belum Surut

Analisaaceh.com, Aceh Timur | Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Aceh Timur sejak Sabtu malam…

2 hari ago