Categories: NEWS

Ternyata Cucu Sendiri, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Seorang Nenek di Aceh Timur

Analisaaceh.com, Idi Rayeuk | Polisi menangkap pelaku dugaan pembunuhan seorang wanita lanjut usia (lansia) berinisial R (66) yang ditemukan meninggal dunia dalam kondisi bersimbah darah di Desa Alue Lhok, Kecamatan Idi Tunong, Kabupaten Aceh Timur.

Kapolres Aceh Timur AKBP Nova Suryandaru melalui Kasi Humas AKP Agusman Said Nasution mengungkap, pelaku yakni berinisial AR (25) yang merupakan cucu dari korban. Terduga diamankan pada Kamis, (20/06/2024) sekira pukul 14.30 WIB.

“Saat diamankan tidak ada perlawanan dari AR dan saat ini yang bersangkutan sudah dilakukan penahanan di Rutan Polres Aceh Timur,” kata AKP Agusman.

Lanjut Kasi Humas, untuk motif pembunuhan, Polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut. Sementara atas perbuatannya, AR akan dipersangkakan Pasal 338 KUHPidana dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara.

Sebelumnya diberitakan, warga Desa Alue Lhok, Kecamatan Idi Tunong, Kabupaten Aceh Timur dikejutkan dengan penemuan seorang wanita lanjut usia (lansia) berinisial R (66) yang meninggal dunia dalam kondisi bersimbah darah, Sabtu (15/6/2024) lalu. Diduga korban tewas akibat pembunuhan.

Penemuan mayat tersebut, pertama kali diketahui oleh Kartini, anak korban, saat melihat pintu rumah ibunya masih tertutup sekitar pukul 09.00 WIB. Kartini mendapati sang ibu dalam keadaan tergeletak dengan kondisi bersimbah darah dan dengan luka di lehernya.

Chairul

Komentar

Recent Posts

DPRK Langsa Tetapakan 5 Anggota Panwaslih Pilkada

Analisaaceh.com, Langsa | Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Langsa menetapkan lima nama anggota…

9 jam ago

PLN Nusantara Power UP Arun Gelar Coastal Clean Up di Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2024 dengan tema “Penyelesaian Iklim…

1 hari ago

Polisi Amankan 1 Unit Excavator di Lokasi Tambang Ilegal di Pidie

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Tim Unit IV Subdit Tipidter Ditreskrimsus Polda Aceh AKP Made Putra…

1 hari ago

Menjelang Kepulangan, Jemaah Haji Asal Banda Aceh Meninggal di Saudi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Seorang jemaah haji asal Banda Aceh yang tergabung dalam kloter 5,…

1 hari ago

2 Nelayan Aceh Timur Ditangkap Bawa 180 Kg Sabu di Perairan Peureulak

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Polda Aceh menggagalkan penyelundupan 180 kilogram sabu jaringan internasional di Perairan…

1 hari ago

Dikeluhkan Masyarakat, Inspektorat Abdya Audit Gampong Kedai Palak Kerambil Susoh

Analisaaceh.com, Blangpidie | Inspektorat Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) melakukan audit di Gampong Kedai Palak…

2 hari ago