Ruangan Pondok Pesantren Nurul Hikmah, Gampong Lupung Cut, Kecamatan Kuta Malaka, Kabupaten Aceh Besar, terbakar pada Selasa (21/6/2022) dini hari.
Analisaaceh.com, Aceh Besar | Tiga ruangan yang ditempati oleh Satri di Pondok Pesantren Nurul Hikmah, Gampong Lupung Cut, Kecamatan Kuta Malaka, Kabupaten Aceh Besar, terbakar pada Selasa (21/6/2022) dini hari.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (Kalaksa BPBD) Aceh Besar, Ridwan Jamil melalui petugas Pusdalops, Maswani, mengatakan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 00.12 WIB. Ruangan tersebut dihuni oleh sembilan orang santri.
“Kita langsung mengarahkan tiga unit armada kebakaran ke lokasi dari pos induk Sibreh, dan menurut keterangan petugas setiba di lokasi kejadian api sudah membesar dan menghabiskan seluruh isi ruangan,” kata Maswani.
Dengan bantuan beberapa pihak, kata Maswani, api berhasil dipadamkan pada pukul 02.01 WIB.
“Untuk penyebab kebakaran masih dalam tahap penyelidikan dan untuk kondisi bangunan dalam keadaan rusak berat,” tutupnya.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemulihan hak-hak korban pelanggaran hak asasi manusia berat (PHB) di Aceh…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…
Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…
Komentar