Categories: NEWS

3 Bocah Hanyut di Sungai Aceh Tenggara, Dua Ditemukan Meninggal Dunia

Analisaaceh.com, Kutacane | Tiga orang bocah hanyut terbawa pusaran air di Sungai Lawe Alas Desa Salim Pinim Kecamatan Tanoh Alas Aceh Tenggara, Selasa (16/1/2024) siang, dan dua diantara korban ditemukan meninggal dunia.

Ketiga korban masing-masing adalah Anisa Putri (6) dan Humairah Putri (7) ditemukan meninggal dunia. Kemudian Riyani berhasil selamat.

Kepala pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Tenggara Nazmi Desky mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 12.33 WIB, saat para korban sedang mandi di sungai Lawe Alas Pante Dona, kemudian terbawa pusaran air di lokasi tersebut.

“Tidak lama setelah kejadian dan tidak jauh dari lokasi, seorang korban bernama Riyani ditemukan dalam keadaan selamat dan langsung dibawa ke puskesmas terdekat,” kata Nazmi Desky.

Lanjutnya, setelah korban sadarkan diri, ia mengatakan bahwa temannya masih berada di pusaran air di lokasi kejadian, hingga selanjutnya keluarga dan masyarakat langsung mencari dua korban lainnya.

“Setelah dilakukan pencarian, kedua korban ditemukan ditemukan dalan keadaan sudah meninggal dunia dan langsung di evakuasi untuk diantarkan ke rumah duka,” pungkas Nazmi Desky.

Chairul

Komentar

Recent Posts

5 Jemaah Asal Aceh Masih Dirawat di Arab Saudi, Keluarga Bisa Hubungi Kontak Ini

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima jemaah haji asal Embarkasi Aceh (BTJ) masih menjalani perawatan…

6 jam ago

Baru Bebas, Residivis Narkoba di Aceh Selatan Kembali Ditangkap

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Seorang residivis kasus narkotika, ZL (34), warga Gampong Jambo Apha, Kecamatan Tapaktuan,…

6 jam ago

Pemkab Abdya Gelar Sayembara Desain Tugu dan Gerbang Perbatasan

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan…

1 hari ago

Kebakaran di Aceh Barat, Satu Rumah Hangus Terbakar

Analisaaceh.com, Meulaboh | Satu unit rumah milik Sulaiman MD (49), warga Gampong Pasie Meugat, Kecamatan…

2 hari ago

Bupati Abdya Sebut Terowongan Geurutee Dorong Ekonomi Barsela

Analisaaceh.com, Blangpidie | Bupati Aceh Barat Daya (Abdya), Dr. Safaruddin, menyatakan dukungan penuh terhadap langkah…

2 hari ago

Sekretaris Komisi II DPRK Harap BUMD Jadi Solusi Fiskal Aceh Selatan

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Di tengah kondisi keuangan daerah Kabupaten Aceh Selatan yang kurang stabil, diharapkan…

3 hari ago