Analisaaceh.com, Blangpidie | Harga daging Meugang menyambut hari raya Idul Adha 1444 Hijriah di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) dijual Rp200 hingga Rp220 per kilogram.
“Daging sapi kita jual Rp180 hingga Rp200 ribu per kilogram, sedangkan daging kerbau kita jual Rp200 hingga Rp220 ribu per kilogramnya,” kata Edi Azhar pedagang daging di depan lapangan Persada, Gampong Keude Siblah Kecamatan Blangpidie saat ditemui Analisaaceh.com, Selasa (27/6/2023).
Edi menambahkan bahwa harga daging tersebut masih sama dengan meugang lebaran Idul Fitri.
“Minat pembeli pada meugang ini kurang dibandingkan dengan meugang hari raya Idul Fitri,” ujarnya.
Edi menjelaskan bahwa penyebab mahalnya harga daging disebabkan mahalnya harga beli ternak.
“Kemudian, mahalnya daging karena kurangnya pedagang menyembelih ternak di hari meugang ini,” pungkasnya.
Analisaaceh.com, Aceh Besar | Seorang wanita paruh baya bernama Yusra (40) di Montasik, Aceh Besar,…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) resmi membentuk susunan keanggotaan alat kelengkapan…
Analisaaceh.com, Meuredue | Penyidik Subdit Tipidter Ditreskrimsus Polda Aceh menyerahkan dua tersangka kasus illegal logging…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur nomor urut 01, Bustami Hamzah…
Analisaaceh.com, Suka Makmue | Satreskrim Polres Nagan Raya menangkap MS (53), terduga pelaku penembakan warga…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Atlit tunggal putri SMPN 1 Lhokseumawe akan menantang atlit SMPN 1 Arun…
Komentar