Categories: NEWS

Menag Lantik Ismail Fahmi Sebagai Rektor IAIN Langsa

Analisaaceh.com, Jakarta | Menteri Agama (Menag) Republik Indonesia Yaqut Cholil Qoumas melantik Prof. Dr. Ismail Fahmi Arrauf Nasution, MA sebagai rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa periode 2023 – 2027, di Jakarta pada Jum’at (16/6/2023).

Hal itu disampaikan oleh Kepala Biro AUAK IAIN Langsa Rina Meutia, S.E., M.E, kepada wartawan, bahwa pengambilan sumpah jabatan dan penandatanganan berita acara pelantikan rektor IAIN Langsa tersebut berlangsung tadi pagi di gedung Kementerian Agama, jalan Lapangan Benteng Barat No 3-4 Jakarta.

“Alhamdulillah hari ini tanggal 16 Juni 2023, tepatnya tadi pagi telah dilantik Prof. Dr. Ismail Fahmi Arrauf Nasution, MA sebagai rektor IAIN Langsa periode 2023 – 2027,” ujarnya.

Prof. Ismail Fahmi, sambungnya, telah berhasil terpilih dalam 16 besar calon rektor IAIN Langsa, dimana beberapa hari yang lalu para calon rektor telah dilakukan uji visi misi dan program kerja dihadapan pimpinan Kementerian Agama Republik Indonesia.

“Setelah penyampaian visi dan misi, komisi seleksi menyampaikan tiga nama kepada Menteri Agama, hari ini Gus Menteri resmi melantik Prof. Ismail Fahmi sebagai rektor IAIN Langsa,” jelasnya.

Sementara itu, Menag Republik Indonesia Yaqut Cholil Qoumas berpesan, bahwa para pimpinan perguruan tinggi yang baru saja dilantik agar segera dan harus melakukan konsolidasi, memperkuat organisasi supaya seluruh program dapat diakselerasi dengan cepat.

“Tolong jadikan kesempatan menjadi pimpinan ini sebagai bagian dari wakaf kebijakan dari bapak ibu sekalian, lakukan yang terbaik bagi bangsa dan agama, karena sesungguhnya jabatan ini adalah amanah yang akan menghantarkan kita ke jalan yang akan kita pertanggung jawabkan nantinya,” kata Yaqut Cholil.

Chairul

Komentar

Recent Posts

Komisi IX DPR RI Dorong Pemerataan Fasilitas Kesehatan di Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Anggota Komisi IX DPR RI, Sari Putih, melakukan kunjungan kerja ke…

6 jam ago

Polda Aceh Ungkap Peredaran 1,3 Ton Ganja, 80,5 Kg Sabu, dan 1 Kg Kokain: 22 Tersangka Diamankan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Polda Aceh kembali mengungkap peredaran narkotika di Tanah Rencong. Dalam operasi…

6 jam ago

Gerebek Siang Bolong! Satpol PP Aceh Selatan Temukan 90 Liter Tuak

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Petugas Satuan Polisi Pamong Praja dan Wilayatul Hisbah (Satpol PP–WH) Aceh Selatan…

2 hari ago

PT Solusi Bangun Andalas Raih 1st Runner Up ASEAN Mineral Awards 2025

Analisaaceh.com, Aceh Besar | PT Solusi Bangun Andalas (SBA), produsen semen dengan merek Semen Andalas,…

2 hari ago

RSUD Teungku Peukan Abdya Kini Punya Alat Operasi Katarak Tanpa Jahitan

Analisaaceh.com, Blangpidie | Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Teungku Peukan Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya)…

2 hari ago

Wagub Dek Fadh Hentikan Truk Plat Luar, Bukan Razia tapi Beri Uang

Analisaaceh.com, Blangpidie | Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah yang akrab disapa Dek Fadh memberhentikan dan menyapa…

2 hari ago