Analisaaceh.com, Idi | Dua nelayan Aceh Timur tersambar petir saat melaut di perairan Kuala Leuge pada Senin (17/10/22) malam. Dalam peristiwa tersebut, Ridwan Budiman (48) warga Desa Kuala Leuge, Kecamatan Peureulak meninggal dunia.
Sementara satu korban lainnya yaitu Muazin (18) yang juga warga Desa Kuala Leuge mengalami luka-luka dan dirawat di rumah sakit daerah setempat.
Kapolres Aceh Timur AKBP Andy Rahmansyah melalui Kapolsek Peureulak Iptu Supriadi mengatakan, kedua korban pada pukul 15.30 WIB, berangkat mencari ikan menggunakan boat kecil dengan ditarik kapal milik Heri Ilyas.
Baca Juga: Dua Nelayan Aceh Timur Tersambar Petir Saat Melaut, Satu Meninggal Dunia
“Sekira pukul 20.00 WIB cuaca di laut hujan lebat yang disertai petir, 15 menit kemudian terdapat petir menyambar kedua korban,” kata Kapolsek, Selasa (18/10).
Melihat kedua korban tersambar petir, Heri Ilyas lalu memutar kapalnya untuk kembali ke Tempat Penampungan Ikan (TPI) Kuala Leuge dan memberitahukan peristiwa tersebut ke perangkat desa.
Memperoleh informasi bahwa ada warganya yang tersambar petir, Keuchik Kuala Leuge lalu menyampaikan kepada Bhabinkamtibmas dan selanjutnya kedua korban dibawa ke Rumah Sakit Sultan Abdul Aziz Syah Peureulak.
“Setibanya di rumah sakit, Ridwan Budiman dinyatakan meninggal dunia, sedangkan Muazin selamat dengan luka di pinggang,” jelas Iptu Supriadi.
Atas kejadian itu Kapolsek juga menghimbau kepada para para nelayan agar lebih berhati-hati, mengingat cuaca yang rawan dan cukup ekstrem, serta tidak lupa mengutamakan keselamatan diri.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…
Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…
Komentar